Ruangwarta.com | Bandung – Anggota DPD/MPR RI, Aanya Rina Casmayanti, S.E. atau yang akrab disapa Teh Aanya, menyampaikan komitmennya untuk mendukung terciptanya Pilkada Serentak 2024 yang aman dan demokratis. Dalam wawancara di Kota Bandung, Kamis, 30 Oktober 2024, Teh Aanya menekankan pentingnya kolaborasi antar-stakeholder untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan damai dan berintegritas.
“Semua stakeholder harus terlibat aktif menciptakan Pilkada yang damai,” ujar Teh Aanya. Ia juga menyatakan kesiapan bekerja sama dengan KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat guna memastikan Pilkada berlangsung transparan dan berkualitas.
Pilkada 2024 di Jawa Barat akan melibatkan 35.925.960 pemilih yang tersebar di 73.862 TPS di seluruh wilayah Jabar. Teh Aanya percaya bahwa sinergi dengan semua pihak menjadi kunci sukses menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat.
Ia juga mengingatkan pentingnya peran aparat keamanan untuk menjaga stabilitas selama masa Pilkada. Teh Aanya mengusulkan patroli intensif, terutama di sekitar kantor KPU, guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan. “Saya berharap aparat keamanan dapat petakan daerah rawan dan lakukan langkah antisipatif agar gangguan bisa dicegah,” kata Teh Aanya.
Lebih lanjut, Teh Aanya mengungkapkan harapannya bahwa Pilkada kali ini dapat menjadi ajang pemenuhan hak politik rakyat secara langsung, inklusif, dan demokratis. “Harapan rakyat agar Pilkada bisa menjadi wahana pemenuhan hak-hak politik rakyat secara langsung, inklusif, dan demokratis,” ujarnya.
Ia menambahkan, transisi kepemimpinan daerah yang damai, jujur, dan adil sesuai dengan pilihan rakyat adalah harapan bersama. “Pilkada harus menghasilkan kepala daerah yang kompeten dan berintegritas. Ini penting untuk mewujudkan pemerintahan daerah yang efektif demi kesejahteraan rakyat,” tambah Teh Aanya.
Pilkada Serentak 2024 menjadi momen penting dalam perjalanan demokrasi di tingkat lokal, di mana rakyat akan memilih gubernur, bupati, dan wali kota secara serentak. Teh Aanya mengajak seluruh pihak untuk berkontribusi demi suksesnya Pilkada yang aman, damai, dan demokratis, sesuai dengan harapan rakyat Jawa Barat.[]