Beranda Nasional Kepala Biro Protokol DPR RI Bersilaturahmi dengan Tokoh Aceh Mawardi Abdullah

Kepala Biro Protokol DPR RI Bersilaturahmi dengan Tokoh Aceh Mawardi Abdullah

Jakarta- Kepala Biro Protokol dan Humas Sekretariat Jenderal DPR RI, M Najib Ibrahim, mengadakan kunjungan silaturahmi ke kediaman tokoh Aceh dan mantan anggota DPR RI periode 1999-2004 dari Fraksi Partai Bulan Bintang (PBB), Mawardi Abdullah SE MM. Kunjungan ini juga dihadiri oleh Yunidar ZA, Ketua Umum Forum Komunikasi Masyarakat Aceh (FKMA) Jakarta sekaligus anggota Asosiasi Analis Kebijakan Indonesia (AAKI).

Kehadiran M Najib Ibrahim beserta Yunidar ZA disambut hangat oleh Mawardi Abdullah dan sang istri di kediamannya. Dalam kesempatan tersebut, M Najib menyampaikan rasa syukur karena masih diberi kesempatan untuk bersilaturahmi dengan seorang tokoh yang telah memberikan banyak kontribusi, terutama bagi masyarakat Aceh.

“Alhamdulillah, kita masih diberi kesempatan untuk bersilaturahmi dengan orang tua kita, mantan anggota DPR RI dari perwakilan Aceh,” ungkap M Najib yang baru saja dilantik menduduki jabatan Eselon II di DPR RI.

Mawardi Abdullah, yang lahir di Lancok, Bireuen pada 14 Januari 1954, dikenal sebagai sosok yang memiliki kontribusi besar bagi bangsa, khususnya masyarakat Aceh. Mawardi menjalani pendidikan di SDN Bireuen, SMPN Bireuen, dan SMEAN Lhokseumawe, sebelum melanjutkan studi di Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia, STIE-IPWI, serta Universitas Negeri Jakarta untuk gelar S3-nya.

Google search engine

Selain kiprahnya dalam dunia pendidikan, Mawardi juga aktif dalam berbagai organisasi. Ia menjabat sebagai penasehat DPP Ikatan Keluarga Alumni UII sejak 2010, serta terlibat dalam berbagai posisi penting di organisasi lain, seperti Dapur Dai Nusantara, DPP PBB, dan KAHMI.

Momen silaturahmi ini menjadi penting sebagai langkah untuk mempererat hubungan antara generasi penerus di DPR RI dengan para tokoh yang telah berjasa, seperti Mawardi Abdullah. “Beliau adalah panutan yang telah memberikan banyak kontribusi, khususnya untuk Aceh dan Indonesia,” ujar M Najib Ibrahim.

BACA JUGA  Banyak Aspirasi Masuk Tentang Desa, BULD DPD RI Akan Panggil Kementerian Terkait

Kunjungan ini juga mengingatkan akan pentingnya menjaga hubungan baik dan menghargai peran tokoh senior dalam sejarah politik Indonesia, sebagaimana yang disampaikan Yunidar ZA. Informasi ini dilasir dari trimbungayo.com. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini